In Memoriam Yana D. Putra:
Calon Wakil Bupati Ciamis vs Kotak Kosong
CALON (petahana) Wakil Bupati Ciamis 2024, Yana D. Putra meninggal dunia. Bertepatan dua hari lagi puncak Pilkada Serentak 2024, Rabu lusa.
Yana yang berpasangan dengan calon bupati, Herdiat Suryana — sesama petahana — sejatinya melawan kotak kosong. Diprakirakan bakal memenangi kontestasi kepala daerah di Kabupaten Ciamis.
Takdir Yang Kuasa, Yana mengalami henti jantung hingga tindakan medis di RS Borromeus Bandung. Yana wafat hari ini, Senin, 25 November 2024 pk 09.45 wib. Jelang sehari genap usianya, 48 tahun. Yana terlahir 26 November 1976.
Rabu lusa adalah hari pencoblosan Pilkada Serentak 2024. Tak kecuali di Kabupaten Ciamis yang hanya memajang satu paslon. Adalah Herdiat Suryana dan Yana D. Putra sebagai calon Bupati dan Wakil Bupati Ciamis 2024 – 2029. Keduanya paslon petahana. Praktis melawan kotak kosong.
Almarhum bersama pasangan utamanya, Herdiat masih memimpin kampanye pamungkas di Taman Lokasana, Ciamis, Sabtu, 23 November 2024.
Dalam sepekan terakhir, sekelebat niat ingin berkunjung ke Ciamis. Tak kesampaian. Tak terbayangkan firasat. Dua hari silam, Sabtu malam dan Minggu siang (pas 12.00 wib) — Yana masih menyimak tulisan saya di WAG. Mengapresiasi.
Esok harinya (Senin ini -pen), berita duka menerpa. Muncul cerita berita Yana yang telah tiada. Tak percaya, tapi nyata.
Tiga peristiwa berselang dua hari tentang sahabat Yana. Dua hari lalu, masih melakukan kampanye terakhir Pilkada Kabupaten Ciamis. Dua hari kemudian, Senin ini (25 November 2024) sekira pk 09.45 wib — Yana berpulang atas KuasaNya. Dua hari nanti, Rabu lusa, 27 November 2024 adalah puncak proses pilkada (yang dinanti). Sang calon wakil bupati rela memupus kuasa manusia yang tiada perkasa.
Petahana Wakil Bupati Ciamis itu menghembuskan nafas terakhir di RS Borromeus, Dago, Bandung. Mengingatkan pendidikannya di SMA Negeri 1 Bandung yang lokasinya berseberangan di Jl. Ir. H. Juanda (Dago) Bandung.
Almarhum Yana adalah pionir dan pejuang kebangkitan Partai Amanat Nasional (PAN) Kabupaten Ciamis. Bersama mentornya, Herry Dermawan (HerDer) — saya mengenali almarhum sejak periode awal 1999. Yana menerima estafet kepemimpinan PAN Kabupaten Ciamis dalam tiga periode terakhir. Sejalan HerDer bergeser ke tingkat wilayah Jabar hingga kursi parlemen nasuonal.
Yana kian berkibar dan membumi hingga memuncak karier politiknya. Menjadi anggota DPRD Kabupaten Ciamis selama tiga periode beruntun. Pada 2004 – 2009, 2009 – 2014 dan 2014 – 2019. Lanjut menjadi Wakil Bupati Ciamis pada periode 2019 – 2024 hingga mencalonkan lagi sebagai paslon tunggal dan predikat petahana.
Yana Putra yang bersahaja. Bertalenta seni dan pentas musik hingga mengusik minat politisi. Pemurah senyum itu telah tiada, dengan sejuta cerita asa. Selamat jalan, Sang Kekasih Yana Putra. *
– imam wahyudi (iW)
bandara Soetta, 251124