JABARSATU.COM – Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil (RIKA) mengatakan, proyek
revitalisasi ini ada empat segmen pengerjaan. Ada welcome plaza, griya kriya, festival plaza, dan monumen perjuangan.
“Untuk tahun 2020 baru dapat dikerjakan welcome plaza yang mana nantinya ada taman plaza dan tugu pandang,” ujar Ridwan Kamis (17/12/2020).
Sebagai salah satu identintas Jawa Barat, Kawasan Monumen Perjuangan Rakyat Jawa Barat (Monju) dan Gasibu di Kota Bandung harus lebih mudah diakses dan dikenali oleh masyarkat. Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Barat akan mewujudkannya dengan revitalisasi ini.
“Revitalisasi Monumen Perjuangan akan menonjolkan atmosfer Jawa Barat. Terlebih selama ini taman tersebut tidak bisa diakses dengan baik oleh masyarakat.
Diperbaiki untuk menjadikan ruang yang lebih terhormat. Targetnya insyaallah bisa dirasakan bulan Januari 2021,” tutup Gubernur yang pernah jadi Walikota Bandung.
Yo Ngebut nih ye…Proyek Revitalisasi Jabar di Akhir Tahun 2020!.
(RED, FOTO-FOT0 BUDI YANTO/JBS)