Home Hukum Bupati Rudy Gunawan Telusuri Ijazah Palsu PNS Garut

Bupati Rudy Gunawan Telusuri Ijazah Palsu PNS Garut

1426
0

rudi garutJABARSATU.COM – Bupati Garut Rudy Gunawan mengatakan mendapat laporan mengenai PNS Pemerintah Kabupaten Garut yang memiliki ijazah palsu. Pihaknya pun membentuk tim khusus untuk menelusuri laporan tersebut.
“Kami masih menelusurinya dan baru lulusan universitas atau sekolah tinggi di Garut yang terkonfirmasi bebas ijazah palsu. Lulusan dari luar Garut masih dalam penelusuran,” kata Rudy, Rabu (3/6).
Upaya inventarisasi ijazah para PNS Pemerintah Kabupaten Garut, katanya, dilakukan tim khusus yang beranggotakan Badan Kepegawaian Daerah serta Inspektorat Kabupaten Garut.
Sampai berita ini ditulis, Rudy belum menemukan ijazah palsu yang dimiliki pegawainya. Rudy menduga terdapat pengguna ijazah palsu dari sekollah tinggi atau universitas asal luar Garut.
“Yang dari universitas atau sekolah tinggi di Garut semua asli. Tinggal kami menelusuri lulusan luar Garut, terutama ijazah master atau S2. Inilah yang paling rawan,” kata Rudy.
Ijazah S1 atau S2, katanya, digunakan para pegawai untuk naik pangkat atau promosi. Jika ijazah yang digunakan tersebut palsu, Rudy mengatakan akan menurunkan kembali pangkat atau jabatannya.
“Bahkan bisa diberhentikan secara tidak hormat. Kalau ketahuan pakai ijazah palsu, langsung kami serahkan kepada pihak berwajib karena melanggar KUHP Pasal 263 karena telah memalsukan dokumen,” katanya.
Pembentukan tim khusus untuk inventarisasi ijazah ini, katanya, didasari sejumlah laporan mengenai indikasi penggunaan ijazah palsu oleh pegawai di Pemerintahan Kabupaten Garut. Rudy mengatakan tidak akan memberi toleransi terhadap pengguna ijazah palsu. (JBS/TRB)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.