Home JabarKini Jumlah Turis Belanda ke RI Diharapkan 180.000 per Tahun

Jumlah Turis Belanda ke RI Diharapkan 180.000 per Tahun

1387
0

download (4)JABARSATU.COM – Belanda masih merupakan salah satu pintu gerbang masuknya turis Ëropa ke Indonesia. Maka, maskapai Garuda Indonesia diharapkan dapat merepresentasikan kehadirannya, tidak saja di Belanda, tetapi juga di Eropa.
Demikian menurut Ibnu Wahyutomo, Kuasa Usaha Ad Interm KBRI Den Haag, setelah penandatanganan kerjasama dengan Garuda Indonesia di Belanda. Kerjasama itu ditandatangani oleh Ibnu dengan Dian Ediono, General Manager Garuda Indonesia – Amsterdam di kantor KBRI Den Haag Jumat waktu setempat.
“Pemerintah RI mentargetkan adanya peningkatan wisatawan dari Eropa, termasuk dari Belanda. Jumlah wisatawan dari Belanda diharapkan mencapai 180.000 orang per tahun,” kata Ibnu, seperti disiarkan oleh KBRI Den Haag.
“Oleh karena itu saling dukung dan kerjasama Garuda dengan Perwakilan RI seperti KBRI Den Haag ini diharapkan dapat membantu mencapai target jumlah tersebut,” lanjut Ibnu.
Dia juga menegaskan bahwa meskipun kesepakatan ini ditandatangani oleh KBRI Den Haag, Belanda, namun manfaatnya juga dapat digunakan oleh Perwakilan RI di wilayah Eropa lainnya, yang masuk dalam batas wilayah kerja Garuda Indonesia kantor cabang Amsterdam, yakni Eropa Daratan dan Rusia.
Dian juga menjelaskan bahwa penandatanganan kerjasama ini merupakan upaya peningkatan pelayanan kepada para pelanggan Garuda, karena maskapai nasional Indonesia ini ingin meningkatkan kualitas pelayanan untuk pelanggan setianya antara lain seperti fasilitas fleksibilitas untuk merubah waktu penerbangan dan tambahan bagasi.
Dian juga menegaskan bahwa sejak 30 Mei 2014, Garuda Indonesia merupakan satu-satunya penerbangan non-stop dari Jakarta ke Amsterdam pp.
Pihak Garuda menginformasikan bahwa pangsa pasar di Eropa, terutama Belanda, sampai saat ini masih besar meskipun harus bersaing dengan penerbangan lainnya. Untuk itu Garuda terus menjalin kerjasama dengan berbagai perusahaan di negeri Kincir Angin ini.
Sejauh ini perusahaan Belanda yang telah menandatangani kerjasama dengan Garuda Indonesia antara lain Port of Rotterdam, Van Oord, Rabo Bank, Dannon dan diharapkan segera bertambah dengan perusahaan lain yang banyak bergerak di Indonesia.(jbs/K/MD)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.