JABARSATU.COM – Lagi lagi Brasil lemah, setelah digilas Tim Panser Jerman di babak semifinal, kini harus menyerah di tangan Belanda 0-3 pada babak final piala dunia di Estadio Nacional de Brasilia. Belanda menjadi juara ke 3 piala dunia.
Gol Belanda di cetak oleh Robin Van Persie, Daley Blind dan Giorginio Wijnaldum.
Belanda langsung unggul saat pertandingan baru memasuki menit ke-3 melalui eksekusi penalti Robin van Persie. Belanda mendapatkan tendangan penalti setelah Arjen Robben dijatuhkan di dalam kotak 16 besar oleh Thiago Silva.
Belanda yang terus menyerang berhasil menambah keunggulan mereka pada menit ke-18 melalui Daley Blind. Blind berhasil memanfaatkan bola hasil buangan David Luiz yang kurang maksimal untuk membobol gawang Julio Cesar.
Brasil yang tertinggal dua gol mencoba melakukan serangan melalui Maicon dan Oscar. Namun sayang hingga babak pertama berakhir kedudukan tetap 2-0 untuk keunggulan Belanda.
Di babak yang kedua, Brasil semakin bernafsu untuk mencetak gol dan memperkecil kedudukan. Beberapa peluang emas berhasil diciptakan oleh Oscar dkk namun ketatnya pertahanan Belanda menyulitkan Brasil untuk mencetak gol.
Belanda yang bermain lebih bertahan di babak yang kedua juga beberapa kali mendapatkan peluang untuk menambah keunggulan. Belanda akhirnya berhasil menambah gol pada menit ke 90+1 yang membuat kedudukan 3-0 untuk kemenangan Belanda.
Hasil ini membuat Belanda berhasil menempati peringkat ketiga di Piala Dunia 2014. Sebaliknya bagi Brasil, ini merupakan hasil yang sangat tidak diharapkan.(JBS/SS/MD)